Senin, 29 Juni 2009

Hati hati menggunakan facebook

 Facebook. Siapa yang tidak mengenal situs pertemanan yang bernama facebook. Apalagi dikalangan pengguna internet pasti mengenal yang namanya jejaring tersebut. Pengalaman saya ketika pertamakali menggunakan facebook bahagianya luar biasa. Bertemu dengan teman teman sekolah dulu. Selanjutnya bisa berteman dengan siapa saja dari mulai artis,tokoh politik,ilmuwan dll,bisa simpan photo,video dengan jumlah yang banyak. Tapi facebook tidak saja dimamfaatkan sebagai situs pertemanan tetapi juga banyak dimamfaatkan untuk kampanye,bisnis dan lain sebagainya. Facebook bisa bernilai mamfaat jika digunakan untuk hal hal yang baik,menyebarkan misi kebenaran dengan akhlakul karimah,tapi akan menjadi mudharat jika dimamfaatkan untuk hal tidak baik. Baru baru ini seorang pengguna facebook dilaporkan ke polisi gara gara komentar yang tidak menyenangkan terhadap teman facebooknya{silahkan baca deti.com hari ini]. Di jejaring tersebut pula saya berteman dengan sebuah lembaga partai politik tapi isi tulisan tulisannya selalu menghujat lembaga yang ia pakai untuk berteman. Kepada teman teman tercinta,hati hati menggunakan facebook,jangan sampai kata kata atau tulisan melukai pihak lain dan jangan sampai facebook melalaikan kita dari mengingat Allah swt.

Selasa, 16 Juni 2009


Kau lupakan harum bunga
di tepian sebuah hutan rimba
kau tinggalkan pelabuhan di tepian sebuah lautan...

Sungguh indah...
laut cinta....
dimanakah kau berada...

sekarang saja
kau bermimpi....
dimanakah kau berada...

Oh sepi....tiada angin yang menepi

Kau menyepi
sangat sepi kekasihmu kini telah pergi

Tiada bunyi getar dihati
kini engkau telah patah hati

Senin, 15 Juni 2009

Sabtu, 13 Juni 2009

KENANG KENANGAN

PERJALANAN

Ibu,perjalanan ini begitu melelahkan
betapa banyak aral yang menghadang
kadang aku menangis ketika gundah menyesakan dada

Ibu,perjalanan ini begitu panjang
untuk mencapai pada titik yang kuinginkan betapa banyak bebatuan yang menghadang

Ibu,aku ingin kuat sepertimu
mampu menempuh badai,menyingkap kegelapan
menyingkirkan bebatuan yang menghadang

Ibu,aku ingin tangguh sepertimu
walaupun angin dan cuaca melingkar di atasmu,kau selalu bertahan....

Blogger in Draft: What is Blogger in draft?

Blogger in Draft: What is Blogger in draft?

sekolahku

Jumat, 12 Juni 2009

MENITI JALAN DAKWAH

Jalan ini begitu berat
rintangan senantiasa menghadang di depan kita
kita harus mampu menghadapi

Jalan ini begitu melelahkan
kita harus kuat jangan lemah
ruh,raga dan jiwa harus senantiasa sigap hadapi tantangan

Jalan ini begitu indah
indah pada waktunya

Minggu, 07 Juni 2009

SANTUNAN PENDIDIKAN

Assalamualaikum wr.wb....teman teman tersayang...barangkali ada yang mau ikutan nyumbang dana dalam kegitan santunan pendidikan bagi 100 pelajar miskin dan yatim di wilayah Bojong Gede Bogor. Santunan yang diberikan berupa peralatan pendidikan seperti tas,pulpen,buku dll dan uang saku. jika teman teman minat ikutan kirim saja ke yayasan bina ummat no.rek: 480401002620533 BRI Citayam Depok atas nama S.Atikah Jabalhaq.Atas partisipasi teman teman saya haturkan terimakasih semoga Allah membalas dengan rizki yang tak terhingga.Oh...ya acara akan diselenggarakan awal juli 2009.

Lencana Facebook

Pengikut

KENANG KENANGAN

KENANG KENANGAN
bersama teman2 dari IKIP jkrt,FK Yarsi,Thawwalib

Mengenai Saya

Foto saya
Indonesia
Distributor Herbalife kosultasi nutrisi dan pengelolaan berat badan hub saya di:02127484100